![]() |
| Polres Tebingtinggi melakukan patroli di Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Tebingtinggi-Sei Rampah, tepatnya di wilayah Desa Paya Bagas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai. |
Hal ini diwujudkan dengan pelaksanaan patroli rutin yang digelar pada Sabtu (13/9/2025).
Patroli ini dilaksanakan oleh personel Polsek Tebingtinggi, yakni Aiptu F. Simanihuruk dan Bripka N. Saragih, dengan menggunakan mobil patroli.
Rute patroli menyusuri Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Tebingtinggi-Sei Rampah, tepatnya di wilayah Desa Paya Bagas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai.
Kegiatan patroli rutin ini merupakan langkah kepolisian dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat serta meminimalisir gangguan kamtibmas.
Selama pelaksanaan patroli, petugas fokus pada upaya pencegahan tindak kriminalitas, premanisme, serta kejahatan jalanan.
Selain itu, patroli juga ditujukan untuk mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas dititik rawan, sekaligus mencegah aksi balap liar dan tawuran remaja yang dapat meresahkan pengguna jalan.
Polres Tebingtinggi menegaskan bahwa akan terus meningkatkan kegiatan patroli rutin dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan tenang dan terlindungi. (Red)
