Notification

×

Iklan

Ganjar Milenial Center Sumut Bagikan Sembako untuk Ribuan Abang Betor di Medan

Jumat, 04 November 2022 | 21:01 WIB Last Updated 2022-11-04T14:01:05Z
Ratusan tukang becak penerima bantuan sembako dari relawan Milenial Ganjar Sumut, Jumat (4/11/2022). 
MEDAN (Kliik.id) - 
Ribuan abang becak bermotor (Betor) di Kota Medan, Sumatera Utara, mendapat bantuan sembako dari relawan Ganjar Milenial Center Sumut.

Setelah konvoi dan berkumpul bersama, mereka pun menerima sembako yang berisikan beras, minyak goreng dan berbagai macam kebutuhan pokok lainnya.

Koordinator Wilayah Ganjar Milenial Center (GMC) Sumatera Utara, Yusuf Elpa Sagala mengatakan, kegiatan bagi-bagi sembako ini bertujuan untuk meringankan beban para tukang becak beserta keluarganya.

Selain itu, kegiatan ini tak lain untuk memperkenalkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sebagai sosok yang digadang-gadang bakal maju menjadi bakal calon presiden pada Pemilu 2024.

"Hari ini kami mengadakan konvoi bersama abang-abang becak motor yang ada di Kota Medan untuk mengenalkan sosok Ayah Ganjar ke masyarakat sekitar. Mereka sangat antusias, bisa dilihat yang hadir itu 1000 orang," ujar Yusuf Elpa Sagala di Lapangan Sepak Bola Asrama Widuri, Medan Amplas, Kota Medan, Jumat (4/11/2022).

Yusup menyebut Ganjar Pranowo sebagai sosok yang pantas memimpin Indonesia, karena dianggap merakyat. Beberapa program selama menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah diklaim sukses, diantaranya perbaikan Rumah Tidak Layak Huni, listrik murah, Lapak Ganjar, dan Kartu Jateng Sejahtera (KJS).

Kemudian Hetero Space atau ajang pelatihan entrepreneurship yang digagas Ganjar Pranowo, juga dianggap terbukti mampu melahirkan banyak wirausaha muda.

Relawan berharap program tersebut diperluas ke seluruh wilayah supaya menumbuhkan jiwa kewirausahaan. Hal tersebut yang membuat mereka yakin hanya Ganjar Pranowo yang pantas menahkhodai Indonesia pada periode 2024-2029.

"Ganjar Milenial Center dan tukang becak motor melihat sosok Ganjar sangat layak menjadi Presiden RI di tahun 2024 karena sosok Ayah Ganjar yang inspiratif. Ke depan kita akan turun ke masyarakat membantu mereka yang terdampak musibah." ucapnya.    

Salah satu tukang becak motor, Charles Harly Pasaribu (50) mengaku senang mendapat sembako. Dia merasa Ganjar Pranowo mampu menjadi pemimpin yang merakyat.

"Saya pernah nonton beliau itu tegas terhadap penyelewengan, apalagi hal itu mengenai pelayanan kepada masyarakat. Kami para pengemudi betor Sumut khususnya Kota Medan siap mendukung Pak Ganjar menjadi Presiden," kata Charles. (Tribun/Rls)
×
Berita Terbaru Update