Notification

×

Iklan

Ketua KPU Kota Tanjungbalai Mundur, Siap Berjuang Menangkan Ganjar Pranowo

Selasa, 11 Juli 2023 | 15:31 WIB Last Updated 2023-07-12T16:37:46Z
Luhut Parlinggoman Siahaan.

TANJUNGBALAI (Kliik.id) - 
Luhut Parlinggoman Siahaan mundur dari jabatan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungbalai, Sumatera Utara.

Luhut mundur di tengah proses verifikasi dan persiapan Pemilu 2024. Alasan Luhur mundur karena dirinya ingin fokus mendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. 

Luhut mengatakan, dirinya dipilih sebagai Ketua Umum DPP Barnas Ganjar Pranowo (GP) sejak 6 Juli 2023 kemarin.

"Setelah dipilih 6 Juli kemarin, saya kemudian mengundurkan diri dari jabatan pada 7 Juli 2023. Surat mundur sudah diajukan ke KPU Provinsi dan diteruskan ke Pusat," ujar Luhut kepada wartawan, Selasa (11/7/2023).

Luhut menjelaskan, dirinya sudah tidak aktif lagi sebagai Ketua KPU Kota Tanjungbalai terhitung di hari pengunduran dirinya itu.

Menurut Luhut, dirinya telah lama ngefans dengan bakal calon Presiden dari PDI Perjuangan tersebut.

"Hanya karena saya terbatas oleh jabatan sebagai penyelenggara, saya tidak bisa. Sehingga saya ambil keputusan, dan saya terpilih sebagai relawan Ganjar Pranowo," kata Luhut.

Namun, sebenarnya Luhut masih memiliki satu kesempatan lagi untuk mengikuti seleksi pimpinan penyelenggara pesta demokrasi itu.

"Sebenarnya kan saya masih punya satu kesempatan lagi (KPU). Namun saya sudah komitmen putuskan untuk ikut berjuang memenangkan Pak Ganjar jadi presiden," kata Luhut.

Ia mengaku jatuh cinta dengan Ganjar Pranowo ini karena Gubernur Jawa Tengah tersebut yang menurutnya paling enerjik dari yang lainnya.

"Dia ini seperti the next Joko Widodo, semestinya harus menjadi orang yang memimpin Republik ini. Saya ingin terlibat untuk memenangkan beliau," ungkapnya.

Luhut menegaskan, dirinya sedang berada di Jakarta bersama tim relawan Ganjar Pranowo lainnya untuk menyusun dan mempersiapkan kerja sosial.

"Saat ini sedang mempersiapkan dan membentuk relawan di semua daerah dalam rangka mencari simpati masyarakat agar pak Ganjar dapat menjadi Presiden Indonesia," ujarnya.

Untuk diketahui, masa jabatan Luhut bersama komisioner lainnya di KPU Tanjungbalai memang akan segera berakhir.

Namun, Luhut memilih mundur dan siap memenangkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia 2024-2029. (Red)
×
Berita Terbaru Update